Untuk menggunakan fitur formulir silakan ikuti langkah langkah yang ada dibawah ini :
1. Masuk ke menu Appku lalu klik fitur Formulir
2. Klik [Buat Baru] untuk memulai membuat formulir baru
3. Masukkan Nama formulir dan masukkan panduan (apabila kakak sebagai pemilik aplikasi menyediakan panduan untuk mengisi fromulir) lalu klik tanda +
4. Setelah klik tanda + silahkan pilih salah satu menu yang ingin ditambahkan pada formulir
Contoh menu dan hasil yang muncul di aplikasi
A. Teks Pendek
Lebih sering digunakan untuk username atau nama.
Note: Apabila kolom tidak boleh kembar di centang artinya pengguna tidak bisa menggunakan kata kunci yg sama.
B. Teks panjang
ini bisa digunakan untuk alamat atau deskripsi
Note: Maksimal karakter adalah 500 kata
C. Tanggal
Menu tanggal ini akan muncul kalender seperti dibawah ini
D. Angka
Menu ini akan muncul angka saja di keyboard seperti yg ada di bawah ini
Apabila kolom tidak boleh kembar di centang artinya pengguna tidak bisa menggunakan nama yg sama antara satu dengan yg lainnya
E. Upload File
Menu ini akan mengarahkan pengguna yg akan mengisi formulir ke galeri untuk melakukan upload file seperti yg ada di bawah ini
Note: Maksimal upload 2MB
F. Kamera
Menu ini akan mengarahkan pengguna yg akan mengisi formulir ke kamera untuk melakukan pengambilan gambar seperti yg ada di bawah ini
G. Link
Menu ini bisa digunakan untuk memasukkan link kedalam formulir seperti dibawah ini
H. dropdown
Menu ini bisa digunakan jika memiliki banyak pilihan tapi hanya boleh satu yang dipilih
I. Toggle
Menu ini bisa digunakan untuk pilihan setuju atau tidak seperti dibawah ini
J. Checkbox
Menu ini bisa digunakan untuk memilih lebih dari satu pilihan
k. Lokasi
Menu ini bisa digunakan untuk menambahkan lokasi di dalam formulir seperti dibawah ini
M. Waktu
Menu ini bisa digunakan untuk menambahkan waktu di formulir seperti dibawah ini
Setelah menambahkan formulir bisa disambungkan ke pendaftaran driver maupun mitra atau ke menu html,apabila masih ada kesulitan silahkan hubungi customer service whatsapp maupun aplikasi Jagel.id